Monday, March 29, 2010

Biarkan 'Ia' Memelukmu..

Selalu, dan memang demikian kiranya, tak ada yang lebih bersahabat selain kesendirian. Seperti lintah yang tersangkut di pundak, seperti jarum yang merajami kulit mengukir tatoo, demikianlah kesendirian menghinggapi jiwa. Ia tak luntur meski direnggut, tak juga terserak meski disibak. Kesendirian, dengan segala rupa dan wujudnya, telah mengada dalam keberadaan manusia.

Andai kesendirian datang, tak perlu lah engkau ratapi. Kesendirian bukan sebuah jalan yang menjadi akhir atau awal kebersamaan. Kesendirian adalah bagian dari keberadaan. Hingga, apabila engkau hanya sekadar berjalan menyusur hidup untuk mengakhiri kesendirian, sungguh, tak akan pernah engkau tapaki jalan keramaian yang engkau cari itu. Kesendirian mengambang bersama keramaian. Dalam lipat keramaian, menyelinap rupa kesendirian. Sama halnya, dalam lirih kesendirian, tersaji riuh ledak hingar bingar.

Lalu, engkau boleh juga bertanya, apakah aku akan mampu merasai keramaian dimana kesendirian itu kuasa aku kibaskan?

Manusia adalah makhluk penyendiri. Ada baiknya, kita tidak melupakan hakekat abadi kemanusiaan itu. Sekeras apapun meledakkan dunia dengan aneka rupa dentum suara, jauh di jiwa, dalam lorong-lorong yang tersekat kukuh tanpa sedikitpun celah, sosok manusia meringkuk khusuk dalam mistik kesendirian. Ruang-ruang dalam relung jiwa manusia, selalu saja, menyisakan satu atau dua bilik yang tiada pernah kuasa memantulkan denting suara. Bahkan, meski hanya tetes nada rasa sekalipun.

Aku tahu, engkau pasti tiada setuju. Tapi, tak perlulah sangkalan itu melahirkan hingar yang justru akan merusak nikmat kesendirian. Cukuplah bagiku apabila engkau mau melongok ke dalam relung terdalam jiwa, menyusuri lorong-lorong sunyinya, memutar gagang tiap pintunya, sekadar memeriksa, dan mengangguk jujur, apabila disana engkau temui sosok kecil bagian dirimu yang meringkuk dalam sunyi kesendirian.

Sungguh, tak perlu kita malu untuk larut sejenak dalam sendu sedan itu..

 
gambar diambil dari sini

No comments: